Pantai Nusa Lembongan dan Budidaya Rumput Laut
Dipenjelajahan Sajian Koki kali ini masih tetap dipulau dewata bali, yang sebelumnya kita di Pantai Candi Dasa sekarang kita berjalan ke Nusa Lembongan. Nusa Lembongan sendiri sebenarnya merupakan nama dari pulau kecil yang berada dideretan 3 pulau letaknya sebelah tenggara Bali. Nama dari 3 deret pulau kecil tersebut adalah Nusa Penida, Nusa Ceningan, dan Nusa Lembongan. Dari 3 deret pulau ini nusa lembong yang paling banyak menyuguhkan keindahannya, letak pulau ini masuk diwilayah Kabupaten Klungklung serta terpisahkan oleh Selat Badung. Jika ingin menuju kesini, para wisatawan dapat menggunakan akomodasi laut yaitu dari Pantai Sanur menggunakan perahu motor sekitar 2jam sampai jungutbatu dipulau Nusa Lembongan. Dapat juga dari Pelabuhan Benoa kurang lebih 1,5jam sampai, alternatif lain dari Ponton akan ada 2 kapal pesiar yang bisa mengantar anda yaitu Bali Hai Cruises dan Bounty Cruises.
Sedangkan akomodasi darat dapat juga mengantar anda sampai ke Nusa Lembongan, jalan yang telah diaspal dapat memungkinkan anda untuk menggunakan mobil pribadi, motor, taxi, atau travel. Dalam perjalanan akan disuguhkan pemandangan rumah-rumah penduduk setempat serta alaminya suasana yang terdapat di Nusa Lembong. Di Jungkutbatu anda dapat menyewa sepeda atau motor untuk mengelilingi pulau ketika kalian tidak membawa kendaraan pribadi.
Saat sampai di pantai nusa lembongan pasir putih dengan lautan yang jernih banyak ikan berwarna-warni serta terumbu karang yang mengagumkan akan menyambutnya. Dengan kondisi yang masih asri dan fasilitas lengkap, akan memanjakan wisatawan ketika berlibur disini. Terdapat fasilitas pertunjukan seni, menyelam, berselancar, snorkeling, dll dapat memberikan opsi untuk kegiatan keseharian. Disini terdapat perkampungan pembudibayaan rumput laut, kalian juga akan melihat banyak rumput laut yang dijemur karena penduduk sekitar mayoritas adalah petani rumput laut.
Nah itu informasi mengenai objek wisata pantai Nusa Lembongan Bali, masih banyak wisata-wisata yang lain seperti wisata kuliner khas jogja yaitu gudeg, khas riau gulai belacan, khas padang rendang, dll hanya di Sajian Koki.