Malioboro dan Pusat Pernak-Pernik Jogja



Malioboro sebuah kata yang sudah identik dengan Jogja. Lokasi yang berada ditengah kota Jogja dan didepan kraton Jogja ini oleh para wisatawan lokal maupun manca menjadi sebuah tempat yang selalu wajib dikunjungi oleh mereka ketika berwisata ke Jogja. Malioboro juga merupakan sumbu imajiner antara pantai selatan, kraton jogja, tugu jogja, serta gunung merapi.

Banyak sekali yang dapat kalian jumpai disini, dari pintu masuk kalian sudah disuguhi dengan sederet andong ( kendaraan menggunakan kuda ) yang bisa anda sewa untuk berjalan-jalan. Disamping jalan juga banyak penjual pernak-pernik khas jogja, mulai dari pakaian, gantungan kunci, jam, dll. Semakin kearah selatan kalian akan menjumpai penjual makanan-makanan khas jogja seperti, jadah tempe, gudeg, bakpia, dll.

Dititik nol kilometer juga terdapat museum sejarah benteng vredeburg yang memberikan nuansa jaman dulu ketika kalian memasukinnya, didepan beteng juga terdapat kantor DPRD kota jogja. Dijalan malioboro serta titik nol kilometer kalian akan menjumpai banyak karya seni yang dipamerkan, terdapat juga nama pembuat karya tersebut. Disepanjang jalan malioboro serta titik nol kilometer banyak orang-orang jalan-jalan atau duduk-duduk disana menikmati keindahan. Kadang kala juga tempat tersebut untuk tempat melakukan foto atau pembuatan film.
   

Comments

Popular Posts